Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa melalui Model PBL Problem Based Learning) Berbantuan Autograph di Kelas VII SMP
Keywords:
Problem Based Learning, Autograph, berpikir kritis matematis, pembelajaran matematikaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa kelas VII melalui penerapan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media Autograph. Kemampuan berpikir kritis merupakan keterampilan abad 21 yang penting dalam pembelajaran matematika, namun kenyataannya banyak siswa mengalami kesulitan dalam mengembangkan kemampuan ini. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari tahap perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah 30 siswa kelas VII di SMP Negeri 3 Pakkat. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes kemampuan berpikir kritis, lembar observasi, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan rata-rata nilai dari 44,5 pada pretest menjadi 59,5 pada posttest siklus I, dan meningkat signifikan menjadi 74,5 pada posttest siklus II. Penerapan model PBL memberikan pengalaman belajar aktif berbasis masalah, sedangkan media Autograph membantu memvisualisasikan konsep matematika secara konkret. Dapat disimpulkan bahwa model PBL berbantuan Autograph efektif meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa.


